Amid Mulyana. |
"Memang sebelumnya kita sudah merencanakan memberikan piagam penghargaan tersebut yang ditandatangani Kepala Dinas Pendidikan, tetapi bupati meminta agar piagam penghargaan itu dia yang mendatanganinya," kata Kabid PNFI (Pendidikan Non Formal dan Informal) Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Karawang, Amid Mulyana, Senin (16/9/2013) siang.
Bupati sangat apresiasi kepada semua yang terlibat mensukseskan rekor Muri itu, diantaranya anak-anak TK-PAUD, guru pembimbing dan para penilik Dinas Pendidikan Karawang. Sehingga, bupati meminta Kepala Dinas Pendidikan agar piagam yang memang akan diberikan kepada peserta rekor Muri itu ditandatanganinya.
Diketahui, sebanyak 10.521 anak TK-PAUD mengikuti tari Jaipong memecahkan rekor Muri, yakni peserta tarian anak-anak TK-PAUD terbanyak di Indonesia, atas keberhasilan itu Muri memberikan tiga piagam, diantaranya kepada Bupati Karawang, Bunda PAUD Hj. Nurlatifah Ade Swara dan Kepala Dinas Pendidikan, Agus Supriatman. (spn)