KARAWANG, KarawangNews.com � Malam penggalangan dana untuk penderita kanker warga Karawang pada Jumat (6/12/2013) malam di Aula Husni Hamid Pemda Karawang berhasil terkumpul Rp 78.590.000 dari para pejabat dan pengusaha di Kabupaten Karawang. Dana tersebut akan disalurkan kepada semua penderita kanker yang butuh bantuan operasional biaya pengobatan ke rumah sakit.
Ketua Panitia Penggalangan Dana Kanker, Gina Fadlia Swara putri sulung Bupati Karawang H. Ade Swara menjelaskan, dana yang berhasil dikumpulkan untuk penderita kanker itu mencapai akan disumbangkan kepada keluarga penderita kanker di Kabupaten Karawang, penyaluran dana ini dilakukan secara terbuka.
Dia pun mengaku antusias kepada para donatur para pejabat kepala dinas, camat hingga kepala desa termasuk pengusaha yang sudah menyumbangkan hartanya untuk membantu meringankan beban derita warga Karawang yang punya penyakit kanker.
"Banyak masyarakat yang terkena penyakit mematikan tersebut, sayangnya mereka semua belum terdata," kata Gina, dia siap keliling kabupaten untuk mencari penderita kanker dan membantu mereka ke rumah sakit.
Pada malam penggalangan dana yang dimeriahkan acara tembang lagu ini, Bupati Ade Swara menyanyikan lagu lawas 'Terlambat Sudah' yang dipopulerkan Panbers.
Sebelum naik panggung hiburan, butuh waktu cukup lama bagi MC (Master of Ceremony), Egi Sturada membujuk bupati agar mau bernyanyi. Beberapa kali terlihat bupati menolak secara halus ajakan bernyanyi itu.
"Saya duduk saja, saya tidak bisa bernyanyi," kata bupati.
Gina Fadlia Swara pun tak mau tinggal diam, dia bersama Egi membujuk dan merayu ayahnya. Gina harus ekstra sabar untuk bisa meluluhkan hati orang nomor satu di Kabupaten Karawang ini agar mau bernyanyi.
Akhirnya sedikit demi-sedikit bupati mau beranjak dari tempat duduknya menuju panggung didampingi Gina serta istri Hj. Nurlatifah Ade Swara. Keberanian bupati sontak mendapatkan tepuk tangan meriah dari para tamu undangan.
Betapa tidak, Ade Swara yang biasa terlihat di panggung untuk berpidato atau memberikan sambutan, dalam acara penggalangan dana bagi penderita kanker dapat tampil dalam panggung berbeda.
"Saya baru pertama kali naik panggung untuk bernyanyi, badan saya panas dingin," ujarnya datar, yang langsung direspon gelak tawa tamu udangan.
Awalnya memang sempat terbata-bata saat bupati mulai melantunkan bait-bait lirik lagu tersebut mungkin karena grogi atau malu, pandangan matanya pun tak pernah lepas dari teks lagu dan sesekali melirik ke arah Gina dan istrinya, berharap diberikan bantuan untuk menyanyikan lagu bersama-sama.
Demi tidak mengecewakan penampilan sang ayah, Gina akhirnya membantu ikut bernyanyi, begitu pula Hj Nurlatifah, mereka bertiga akhirnya menyanyikan lagu tersebut bersama-sama. Pemandangan itu sontak membuat puluhan lensa kamera wartawan tidak mau melewatkan untuk mengabadikannya.
Setelah bupati selesai bernyanyi, MC kembali memandu acara tersebut untuk melelang suara bupati kepada tamu undangan. Fantastis, lagu yang dinyanyikan oleh bupati diapresiasi oleh salah satu pengusaha kertas di Kabupaten Karawang dengan menyumbangkan dana Rp 15.000.000.
"Terima kasih, semoga dana yang disumbangkan berkah dan bisa dimanfaatkan bagi saudara-saudara kita yang terkena kanker," puji bupati, disambut tepuk tangan kembali oleh tamu undangan. (spn)
Ketua Panitia Penggalangan Dana Kanker, Gina Fadlia Swara putri sulung Bupati Karawang H. Ade Swara menjelaskan, dana yang berhasil dikumpulkan untuk penderita kanker itu mencapai akan disumbangkan kepada keluarga penderita kanker di Kabupaten Karawang, penyaluran dana ini dilakukan secara terbuka.
Dia pun mengaku antusias kepada para donatur para pejabat kepala dinas, camat hingga kepala desa termasuk pengusaha yang sudah menyumbangkan hartanya untuk membantu meringankan beban derita warga Karawang yang punya penyakit kanker.
"Banyak masyarakat yang terkena penyakit mematikan tersebut, sayangnya mereka semua belum terdata," kata Gina, dia siap keliling kabupaten untuk mencari penderita kanker dan membantu mereka ke rumah sakit.
Pada malam penggalangan dana yang dimeriahkan acara tembang lagu ini, Bupati Ade Swara menyanyikan lagu lawas 'Terlambat Sudah' yang dipopulerkan Panbers.
Sebelum naik panggung hiburan, butuh waktu cukup lama bagi MC (Master of Ceremony), Egi Sturada membujuk bupati agar mau bernyanyi. Beberapa kali terlihat bupati menolak secara halus ajakan bernyanyi itu.
"Saya duduk saja, saya tidak bisa bernyanyi," kata bupati.
Gina Fadlia Swara pun tak mau tinggal diam, dia bersama Egi membujuk dan merayu ayahnya. Gina harus ekstra sabar untuk bisa meluluhkan hati orang nomor satu di Kabupaten Karawang ini agar mau bernyanyi.
Akhirnya sedikit demi-sedikit bupati mau beranjak dari tempat duduknya menuju panggung didampingi Gina serta istri Hj. Nurlatifah Ade Swara. Keberanian bupati sontak mendapatkan tepuk tangan meriah dari para tamu undangan.
Betapa tidak, Ade Swara yang biasa terlihat di panggung untuk berpidato atau memberikan sambutan, dalam acara penggalangan dana bagi penderita kanker dapat tampil dalam panggung berbeda.
"Saya baru pertama kali naik panggung untuk bernyanyi, badan saya panas dingin," ujarnya datar, yang langsung direspon gelak tawa tamu udangan.
Awalnya memang sempat terbata-bata saat bupati mulai melantunkan bait-bait lirik lagu tersebut mungkin karena grogi atau malu, pandangan matanya pun tak pernah lepas dari teks lagu dan sesekali melirik ke arah Gina dan istrinya, berharap diberikan bantuan untuk menyanyikan lagu bersama-sama.
Demi tidak mengecewakan penampilan sang ayah, Gina akhirnya membantu ikut bernyanyi, begitu pula Hj Nurlatifah, mereka bertiga akhirnya menyanyikan lagu tersebut bersama-sama. Pemandangan itu sontak membuat puluhan lensa kamera wartawan tidak mau melewatkan untuk mengabadikannya.
Setelah bupati selesai bernyanyi, MC kembali memandu acara tersebut untuk melelang suara bupati kepada tamu undangan. Fantastis, lagu yang dinyanyikan oleh bupati diapresiasi oleh salah satu pengusaha kertas di Kabupaten Karawang dengan menyumbangkan dana Rp 15.000.000.
"Terima kasih, semoga dana yang disumbangkan berkah dan bisa dimanfaatkan bagi saudara-saudara kita yang terkena kanker," puji bupati, disambut tepuk tangan kembali oleh tamu undangan. (spn)